Di sini boleh ngawur, ketawa, misuh, teriak dan sebagainya karena blog ini hanya TA-KAN-TAH. Takantah berarti tidak sungguhan, bisa fiktif belaka, namun blog ini nyata.

Sunday, September 18, 2016

Teknik Goreng Ikan Agar Tidak Meletus

Terinspirasi dari sebuah pertanyaan bagaimana cara goreng ikan yang aman agar tidak meletus dan minyak gorengnya tidak menciprat ke mana-mana?

Saya pun melakukan berbagai macam uji coba untuk menemukan solusinya.

Pertama, meng-kulkas-kan terlebih dahulu ikan sebelum digoreng. Harapannya, ikan yang dingin bahkan beku tidak akan meletus saat digoreng. Khususnya ikan cakalang atau ikan tongkol. Cara ini terbukti gagal.

Kedua, memanggang terlebih dahulu ikan yang akan digoreng. Untuk praktisnya, saya langsung beli ikan panggang di pasar. Biasanya di pasar Kapedi, Karduluk dan Lenteng banyak tersedia ikan cakalang yang sudah dipanggang. Atau jika ingin ribet, beli ikan segar kemudian panggang sendiri. Nah, setelah ikan panggang tersedia, barulah digoreng. Namun lagi-lagi cara ini gagal.

Baru dengan cara ketiga masalah letusan bisa sedikit teratasi.

Ketiga, adalah dengan teknik tumis. Di wajan atau penggorengan yang sudah ditaruh di atas kompor membara, isi air secukupnya kemudian ceburkan ikan. Masukkan bumbu dan tunggu sampai airnya habis kekeringan. Setelah itu, beri minyak goreng.

Cara ini lumayan berhasil, namun ituh...  Ikan gorengnya lemes, kurang kriuk-kriuk. Tidak gurih. Karena itulah, butuh teknik menggoreng yang lain.

Sejujurnya saya sudah kehabisan cara. Cari di google dan buku resep bagaimana cara goreng ikan yang aman dari letusan minyak, tidak kutemukan.

Pencarian pun akhirnya menemukan jawabannya di warung pinggir jalan. Cerita singkatnya begini, saat saya beli lalapan lele, kepada penjual saya tanyakan bagaimana cara goreng ikan agar tidak meletuskan minyak goreng.

Alhamdulillah dia mau berbagi tips, yang saya bahas di bagian berikutnya.

Keempat, merupakan cara yang sukses saya lakukan. Panaskan minyak, kemudian pada minyak taburi TEPUNG TeRIGu secukupnya. Setah itu, gorenglah ikan apa saja. Mau ikan kreseh, ikan tongkol atau cakalang, lele, mujair, semua jenis ikan laut dan sungai. Semuanya tidak akan meletus di penggorengan dengan syarat, taburi minyak goreng dengan tepung trigu sebelum ceburkan ikan.

Buktikanlah. Ini sudah saya lakukan, dan berhasil. Oke, selamat mencoba.

>>=== Semoga Anda berkenan ===>>

0 comments:

Post a Comment

Terimakasih telah meninggalkan jejak

Muktir Rahman

Muktir Rahman
Muktir adalah nama langka, tidak banyak yang memilikinya, di Negeri ini. Sulit diucapkan, sulit dihafal tapi tidak sulit dikenang.
TA KAN TAH. Powered by Blogger.

My Blog List

Labels